Rabu, 23 Oktober 2013

iPad Air & iPad Mini Retina Resmi Diluncurkan Apple

Apple secara resmi meluncurkan iPad Air dan iPad Mini dengan Retina Display pada 22 Oktober 2013. iPad Air ini adalah penerus iPad 4 yang datang dengan desain yang lebih tipis dan ringan. Sedangkan iPad Mini Retina Displayadalah penerus tablet iPad Mini. Apa yang ditawarkan kedua tablet ini? Simak ulasan berikut ini.
iPad Air sebagai penerus iPad 4 ini datang dengan desain yang lebih tipis, ringan, dan lebih cepat dari pendahulunya. iPad Air ini masih menggunakan layar berukuran 9,7 inci Retina Display dengan resolusi layar 2048 x 1536 piksel yang telah digunakan sejak iPad generasi ketiga.
Sedangkan iPad Mini Retina datang dengan layar berukuran 7,9 inci yang mengusung layar Retina Display dengan resolusi 2048 x 1536 piksel dan menawarkan keunggulan pada daya tahan baterai yang diklaim mampu bertahan hingga 10 jam penggunaan.
Baik iPad Air maupun iPad Mini Retina ini mengusung spesifikasi dapur pacu yang sama, yakni ditenagai oleh prosesor Apple A7 yang menggunakan nama sandi Cyclone. Prosesor Apple A7 mengusung arsitektur ARMv8 64-bit terbaru dengan kecepatan yang sama dengan Apple A6, yakni 1,3GHz.
Sektor grafis, Apple A7 menggunakan pengolah grafis generasi baru dari Imagination Technology yakni PowerVR G6430 quad-core yang telahmendukungstandar OpenGL 3.0, DirectX 10, dan OpenCL 1.x. Belum diketahui besar memori RAM iPad Mini Retina maupun iPad Air sampai saat ini.
Seperti yang dilansir dari VR-Zone (22/10/2013), iPad Air dan iPad Mini ini dilengkapi dengan kamera belakang resolusi 5 megapiksel dengan sensor berteknologi baru yang mampu merekam video HD 1080p dan kamera FaceTime HD dengan spesifikasi yang lebih tinggi.
Harga yang ditawarkan oleh iPad Mini Retina ini mulai $399 atau sekitar 4,5 juta untuk varian 16GB WiFi. Sedangkan iPad Air 16GB WiFi ditawarkan dengan harga $499 atau sekitar Rp 5,6 juta. Kedua tablet ini akan memasuki pasar mulai 1 November 2013.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar