Rabu, 23 Oktober 2013

ASUS Republic of Gamers (ROG) memperkenalkan Matrix R9 280X Platinum dan Matrix R9 280X, dua kartu grafis terbaru yang telah menggunakan graphics-processing unit (GPU) terbaru, AMD Radeon™ R9 280X. Kartu grafis Matrix R9 280X terbaru dari ROG ini telah dilengkapi dengan sejumlah teknologi dan fitur eksklusif, seperti solusi pendingin dari bahan tembaga yang efisien untuk kinerja yang cepat dan lebih dingin, VGA Hotwire untuk voltage control, DIGI+ voltage-regulator module (VRM) untuk catuan daya yang stabil, ditambah tuning software GPU Tweak untuk memaksimalkan kinerja kartu grafis ini.
Dingin, Hening, dan Tercepat 
Kartu grafis Matrix R9 280X dengan solusi pendingin yang terbuat dari bahan tembaga ini membuatnya dapat menghantarkan panas dengan lebih cepat dari GPU dengan efisiensi tinggi. Dibandingkan dengan kartu grafis referensi Radeon R9 280X, desain kartu grafis ROG Matrix R9 280X memungkinkan GPU terkini dari AMD Radeon dapat beroperasi dengan 20% lebih dingin dan 3 kali lebih hening. Ditambah dengan dua kipas pendingin berdiameter 100 mm, pengguna dapat menikmati asiknya bermain game dengan sangat stabil, dingin, dan hening. GPU clock R9 280X pada 1000MHz, sedangkan GPU pada Matrix R9 280X Platinum pada kecepatan 1100 MHz, 100 MHz lebih cepat dibanding kartu grafis referensi.
Mudah Melakukan Overvolting untuk Hasil Overclock yang Maksimal
Kartu grafis Matrix R9 280X dilengkapi dengan teknologi VGA Hotwire, yang memungkinkannya memiliki potensi overclocking yang lebih besar. Dengan menghubungkan titik terminal pada VGA Hotwire ke motherboard yang mendukung, pengguna dapat melakukan overvolting dengan cara yang lebih mudah.
Ditambah dengan utility TweakIt, tombol plus dan minus yang tersedia pada beberapa motherboard ASUS ROG tertentu, VGA Hotwire semakin memudahkan kendali untuk melakukan overvolting, sehingga pengguna dapat menaikkan input daya secara bertahap dan aman untuk menghasilkan kinerja yang lebih cepat. TweakIt pada kartu grafis Matrix R9 280X memungkinkan pengaturan voltage-modulation dengan lebih leluasa. Pengguna juga dapat menekan satu tombol untuk mengatur kecepatan kedua kipas pada kecepatan maksimal, untuk memberikan aliran udara dan pendinginan yang maksimal.
Kartu grafis Matrix R9 280X juga dilengkapi fungsi 'safe mode' yang dapat digunakan untuk mengembalikan ke konfigurasi default, sehingga pengguna semakin mudah dan nyaman saat melakukan overclocking. Warna pendaran cahaya pada logo Matrix juga dapat dijadikan indikator load GPU yang dapat dilihat dengan mudah, karena akan berubah warna sesuai dengan beban kerja yang sedang diproses.
 Kestabilan Tak Tertandingi dengan DIGI+ Super Alloy Power 
Kartu grafis Matrix R9 280X sudah memanfaatkan keunggulan teknologi dari ASUS DIGI+ VRM with Super Alloy Power. Komponen Super Alloy Power digunakan pada solid-state capacitor, concrete-core choke dan hardened MOSFET. Formula yang khusus ini membuatnya mampu bekerja dengan beban kerja yang lebih berat dan panas yang lebih tinggi, sehingga lebih andal dan memiliki umur yang lebih panjang. Digunakannya 20-phase power DIGI+ VRM dan digital voltage regulation memastikannya mendapatkan catuan daya yang mencukupi, bahkan untuk extreme overcloking, yang bahkan tidak dapat ditandingi kartu grafis lainnya. DIGI+ VRM dengan teknologi Super Alloy Power juga mengurangi power noise seperti buzzing, sekaligus meningkatkan umur pakai secara keseluruhan. Jika dibandingkan dengan kartu grafis referensi, power noise berkurang sebanyak 30%, dan umur pakai 2,5X lebih lama.
Fungsi Load-Line Calibration dan VRM-frequency Tuning 
Disertakannya utility ASUS ROG GPU Tweak membuat pengguna Matrix R9 280X dapat mengatur dengan mudah GPU, video-memory clock, voltage, cooling-fan speed, power-consumption threshold, dan lainnya, sehingga membuat overclock makin mudah dan nyaman. GPU Tweak ROG edition ini ditambahkan dengan fungsi GPU load-line calibration dan VRM-frequency tuning, sehingga pengguna memiliki kendali yang lebih detil untuk mendapatkan hasil overclocking yang lebih maksimal, dan potensi untuk memecahkan rekor dunia overclocking. Ditambah dengan GPU Tweak Streaming tool, yang memungkinkan pengguna melakukan share on-screen secara real time via internet, sehingga pengguna dapat berbagi tampilan di layar desktop saat bermain game dengan pengguna lain via internet. Pengguna GPU Tweak Streaming bahkan dapat menambahkan title pada streaming window sesuai keinginan, atau tambahan scrolling text, foto, atau gambar live feed dari webcam.
Ketersediaan & Harga 
ROG Matrix R9 280X Platinum dan Matrix R9 280X berada pada kisaran harga $500 dan $480, dan akan tersedia di pasaran Indonesia pada November 2013. - See more at: http://www.hotgame-online.com/review/product/dua-kartu-grafis-baru-asus-republic-of-gamers/#sthash.apZbHKiJ.dpuf


Windows 8.1: Inilah Fitur Barunya

Windows 8.1 secara resmi telah diluncurkan oleh Microsoft sebagai perbaikan dari sistemn operasi Windows 8. Selain perbaikan kinerja, Microsoft juga menghadirkan beberapa fitur baru berdasarkan umpan balik pengguna. Tak hanya itu, dukungan Microsoft untuk Windows 8.1 ini hingga tahun 2023 mendatang.
Pengguna sistem operasi Windows 8 dapat mengunduh Windows 8.1 ini sebagai update secara gratis melalui fitur Windows Update. Tak hanya itu, pengguna Windows 8 juga tidak perlu melakukan clean install atau install ulang untuk dapat menggunakan Windows 8.1.
Sedangkan pengguna Windows 7 dan Windows yang lebih tua harus membeli lisensi Windows 8.1 yang mulai tersedia di toko-toko komputer terdekat. Selain itu, pengguna Windows 7 dan yang lebih tua harus melakukan clean install untuk dapat menggunakan Windows 8.1.
Selain perbaikan kinerja, Windows 8.1 ini hadir dengan pelbagai fitur baru yang tidak dimiliki Windows 8, penasaran? Berikut ini daftar fitur baru Windows 8.1.
  • Dukungan kostumisasi Start Screen dan Live Tile yang lebih luas.
  • Adanya opsi untuk boot langsung ke mode desktop dan melewati Start Screen.
  • Hadirnya tombol Start Menu untuk mengakses Start Screen dengan cepat.
  • Integrasi yang lebih kuat dengan mesin pencari Bing.
  • Aplikasi bawaan yang diperbarui, seperti Windows Store, Xbox Music, Alarm, Sound Recorder, dan banyak lagi.
  • Dukungan multitasking untuk aplikasi berbasis Metro.
  • Dukungan printer 3D.
  • On-screen keyboard yang lebih baik.
  • Dukungan terhadap layar dengan resolusi tinggi atau DPI (Dot Pixel per Inch) yang tinggi.
  • Hadirnya aplikasi kamera dasar bernama Photosynth.
  • Hadirnya aplikasi Facebook & Flipboard resmi untuk Windows 8.1.
  • Hadirnya aplikasi Skype dan Internet Explorer 11 secara default.
Seperti yang dilansir dari Liliputing (17/10/2013), masih banyak fitur baru dan perubahan yang dibawa oleh Windows 8.1. Microsoft berharap kehadiran update ini akan mampu meningkatkan penjualan sistem operasi terbarunya.

10 Aplikasi iPhone Terbaik di iTunes Minggu Ini

10 aplikasi iPhone terbaik di iTunes untuk minggu ini mencatat Deer Hunter 20014 dan Angry Birds Star Wars II di posisi teratas. Dan berikut nama-nama lainnya di deretan terbaik untuk aplikasi dan game populer di pekan ini.
Di kategori aplikasi gratis, posisi yang ada hampir sama dengan pekan lalu. Berikut lima aplikasi terbaik yang dimutakhirkan App Store di minggu ini:
  1. Deer Hunter 2014, masih ada di peringkat pertama. Game hunting animalini bisa menyimulasikan Anda sebagai pemburu sungguhan. Sila berburu di alam liar seperti rusa, gajah, dan lainnya. Unduh gratis di sini.
  2. Duolinggo, menyusul kemudian di posisi kedua. Adalah aplikasi pembelajaran bahasa asing. Anda akan dipandu belajar secara runut yang tiap level-nya akan ‘dikawal’ dengan ketat. Unduh gratis di sini.
  3. Youtube masih di peringkat ke-3 pekan ini. Aplikasi pemutar media video ini hadirkan pengalaman luar biasa bagi pengguna yang ingin nikmati videoonline. Unduh gratis di sini.
  4. Airplane! Adalah game simulasi pilot penerbangan komersil. Pernah miliki cita-cita ingin menjadi ‘supir’ pesawat terbang di saat Anda anak-anak,game ini bisa kembali wujudkan impian itu. Unduh gratis di sini.
  5. Snapchat menutup list ini di posisi buncit. Adalah aplikasi pesan instan yang sangat menjaga privasi. Fitur berbagi fotonya sangat unik. Foto bisa terhapus secara otomatis setelah diterima penerima. Unduh gratis di sini.
Di kategori aplikasi berbayar posisi yang ada tak ada ubahnya dengan pekan lalu. Dan berikut list lengkapnya:
  1. Angry Birds Star Wars II, masih ada di peringkat pertama. Game seharga USD 0,99 ini merupakan seri terbaru dari game Angry Birds Star Wars. Hadir dengan level baru dan tingkat kesulitan yang lebih tinggi. Unduh disini.
  2. Facetune adalah sejenis aplikasi pengolah gambar. Aplikasi seharga USD 2,99 ini hadir dengan fitur-fitur jempolan yang memudahkan Anda berbagi serta berkreasi. Unduh di sini.
  3. Fitness Buddy menyusul kemudian di posisi ketiga. Adalah aplikasi fitness yang membantu aktivitas kebugaran Anda. Aplikasi seharga USD 1,99 ini direkomendasikan oleh sejumlah media. Unduh di sini.
  4. Minecraft pekan ini masih tertahan di posisi ke-4. Game seharga USD 6,99 ini menghuni list ini cukup lama dan sangat populer pula di Android. Unduh di sini.
  5. Plague Incgame seharga USD 0,99 ini menutup list ini di posisi kelima.Game strategi ini miliki skenario tentang kiamat bumi yang terjadi akibat ancaman virus. Anda sebagai tokoh utama di game ini wajib menyelamatkannya. Unduh di sini.

iPad Air & iPad Mini Retina Resmi Diluncurkan Apple

Apple secara resmi meluncurkan iPad Air dan iPad Mini dengan Retina Display pada 22 Oktober 2013. iPad Air ini adalah penerus iPad 4 yang datang dengan desain yang lebih tipis dan ringan. Sedangkan iPad Mini Retina Displayadalah penerus tablet iPad Mini. Apa yang ditawarkan kedua tablet ini? Simak ulasan berikut ini.
iPad Air sebagai penerus iPad 4 ini datang dengan desain yang lebih tipis, ringan, dan lebih cepat dari pendahulunya. iPad Air ini masih menggunakan layar berukuran 9,7 inci Retina Display dengan resolusi layar 2048 x 1536 piksel yang telah digunakan sejak iPad generasi ketiga.
Sedangkan iPad Mini Retina datang dengan layar berukuran 7,9 inci yang mengusung layar Retina Display dengan resolusi 2048 x 1536 piksel dan menawarkan keunggulan pada daya tahan baterai yang diklaim mampu bertahan hingga 10 jam penggunaan.
Baik iPad Air maupun iPad Mini Retina ini mengusung spesifikasi dapur pacu yang sama, yakni ditenagai oleh prosesor Apple A7 yang menggunakan nama sandi Cyclone. Prosesor Apple A7 mengusung arsitektur ARMv8 64-bit terbaru dengan kecepatan yang sama dengan Apple A6, yakni 1,3GHz.
Sektor grafis, Apple A7 menggunakan pengolah grafis generasi baru dari Imagination Technology yakni PowerVR G6430 quad-core yang telahmendukungstandar OpenGL 3.0, DirectX 10, dan OpenCL 1.x. Belum diketahui besar memori RAM iPad Mini Retina maupun iPad Air sampai saat ini.
Seperti yang dilansir dari VR-Zone (22/10/2013), iPad Air dan iPad Mini ini dilengkapi dengan kamera belakang resolusi 5 megapiksel dengan sensor berteknologi baru yang mampu merekam video HD 1080p dan kamera FaceTime HD dengan spesifikasi yang lebih tinggi.
Harga yang ditawarkan oleh iPad Mini Retina ini mulai $399 atau sekitar 4,5 juta untuk varian 16GB WiFi. Sedangkan iPad Air 16GB WiFi ditawarkan dengan harga $499 atau sekitar Rp 5,6 juta. Kedua tablet ini akan memasuki pasar mulai 1 November 2013.

Rabu, 16 Oktober 2013

Tak Hanya di Darat dan Udara, WiFi Juga Tersedia di Dalam Laut

Ketersediaan WiFi memang ‘tak terbatas’. Namun, keterbatasan itu tetap ada terkait ‘tempat’ akses. Dulu hanya di darat, kini WiFi bisa diakses di udara. Terkini, akses koneksi internet itu juga bisa diakses di dalam laut.
Ketersediaan WiFi di darat mungkin paling sering dijumpai. Di mall, cafe, kampus, kantor, sekolah, dan lainnya. Di udara, beberapa layanan penerbangan komersial telah mendukung akan itu. Jangan lupa misi Google dengan menebar balon udara sebagai pemancar WiFi.
Kabar terbaru, peneliti sedang mengembangkan sebuah ‘jaringan komputasi laut’ yang memungkinkan membawa akses WiFi di bawah air (laut). Tujuanya, untuk mendeteksi tsunami, mengumpulkan data, serta memonitor aktivitas lepas pantai.
Para peneliti di University of Buffalo di New York ini menciptakan ‘internet bawah air’ dengan cara ‘merendam’ jaringan nirkabel di bawah air untuk mengumpulkan dan menganalisa data dari dalam lautan secara real time.
“Membuat informasi ini tersedia bagi siapa saja dengan smartphone atau komputer, terutama ketika tsunami atau jenis bencana terjadi, bisa membantu menyelamatkan nyawa,” ujar Tommaso Melodia, peneliti utama proyek ini seperti dikutip dari CNET.
Ia menambahkan, tak hanya sekadar untuk memonitor bencana. Teknologi ini dimungkinkan untuk memantau aktivitas kehidupan laut. Seperti ikan dan mamalia laut. Internet bawah laut miliki begitu banyak kemungkinan.
Jaringan nirkabel menggunakan gelombang radio untuk mengirimkan data, namun tidak bekerja di dalam air. Teknologi ini menggunakan sejenis sistem ‘komunikasi bawah air’. Ini seperti apa yang dilakukan Navy dan National Oceanic and Atmospheric Administration yang menggunakan gelombang suara.